Apa yg dimaksud sosial deviation
            IPS
            
               
               
            
            
               
               
             
            shadipranoto04
         
         
         
                Pertanyaan
            
            Apa yg dimaksud sosial deviation
               
            
               1 Jawaban
            
            - 
			  	
1. Jawaban amel0720
Penyimpangan(deviasi) adalah segala bentuk perilaku yang tidak menyesuaikan diri dengan kehendak masyarakat. Dengan kata lain, penyimpangan adalah tindakan atau perilaku yang tidak sesuai dengan norma dan nilai yang dianut dalam lingkungan baik lingkungan keluarga maupun masyarakat. Penyimpangan terjadi apabila seseorang atau kelompok tidak mematuhi norma dan nilai yang berlaku dalam masyarakat. Penyimpangan terhadap nilai dan norma dalam masyarakat disebut dengan deviasi (deviation), sedangkan pelaku atau individu yang melakukan penyimpangan disebut divian (deviant).